Kamis, 07 Juli 2011

Ekonomi RI Harusnya Jadi Contoh Ekonomi Dunia

Ekonomi RI Harusnya Jadi Contoh Ekonomi Dunia

Muhammad Rifai - Okezone
Senin, 4 Juli 2011 13:49 wib
 0  00
Ilustrasi. Foto: Koran SI
Ilustrasi. Foto: Koran SI
JAKARTA - Perekonomian Indonesia seharusnya menjadi contoh bagi perekonomian dunia. Karena, ekonomi Indonesia hanya memiliki dampak kecil ketika pada 2008 dan 2009 sempat terjadi krisis global.

"Ekonomi Indonesia yang menjadi contoh bagi perekonomian dunia adalah seluruh sektor, baik perbankan, bisnis, dan sebagainya," kata Direktur Pelaksana UBS, Paul Donovan saat konferensi pers di Hotel Four Season, Kuningan, Jakarta, Senin (4/7/2011).

Selain itu, Donovan mengingatkan Indonesia sebagai negara yang perekonomiannya terus berkembang, untuk meningkatkan sektor infrastrukturnya. "Tanpa adanya infrastruktur, perekonomian sulit untuk ditunjang," ujarnya.

Dia menambahkan, perkembangan perekonomian di Indonesia, hampir setiap minggunya selalu berubah. Di sisi lain, politik di Indonesia tidak terlalu berpengaruh dengan kehidupan ekonomi di Indonesia sendiri.

"Politik tidak terlalu mempengaruhi perekonomian di Indonesia," tutupnya.
(ade)
Bagi Anda pengguna ponsel, nikmati berita terikini di http://m.okezone.com

Berita Terkait : Ekonomi RI

http://economy.okezone.com/read/2011/07/04/20/475640/ekonomi-ri-harusnya-jadi-contoh-ekonomi-dunia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar